Pesona Taman Teletabis, Surga Kecil di Desa Terpencil




Taken By: Solihatunnisa

Inilah Taman Teletabis, salah satu taman rumput yang terletak di Desa Bonto Birao kecamatan Tondong Tallasa Kabupaten Pangkaje’ne dan Kepulauan. Taman ini  merupakan salah satu destinasi wisata di daerah tersebut yang dikenal dengan taman teletabis karena padang rumputnya yang manyamai taman rumput  bermain teletabis salah satu program televisi anak-anak yang pernah tayang pada tahun 1997-an.  
Setiap tahunnya taman  rumput ini ramai dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai daerah meski di tempat ini tidak ada wahana permainan yang disediakan. Namun  bagi anda yang menyukai tempat wisata terbuka hujau, tentu saja anda akan merasa sangat nyaman berada disini. Anda bisa melihat pemandangan yang indah seperti gunung Bulusaraung yang membentang indah dari kejauhan, menikmati udara yang sejuk, pepohonan yang indah nan hijau, langit yang  luas dan Sunset yang memposeona jelang matahari terbenam.
Hanya saja saat ini banyak pengunjung yang kemudian tidak memahami etika berwisata, beberapa dari mereka tak menghiraukan keindahan rumput bahkan banyak dari mereka yang sengaja mencederai rumput dengan roda-roda kendaraan roda dua mereka itu.
Namun anda tidak perlu kuatir akan hal itu, karena hingga saat ini setiap orang yang mengunjungi tempat ini merasa takjub dengan suasanya dan jika ingin keindahan dan kenyamanan ini tetap terasa maka janganlah anda ikut serta merusak alam, jagalah dia jika ingin hidup berdampingan dengannya.

Makassar, 27 Oktober 2016
Pukul : 11.25 WITA





















Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dikekang Rasa

TETAP SEMANGAT, KEJARLAH MIMPI!

Tidak Harus Mengubah Cover untuk menjadi Tomboy